RSS
email
0

Cerita Menyentuh Dari India

Istriku berkata kepada aku yang sedang baca koran. Berapa lama lagi kamu baca koran itu? Tolong kamu ke sini dan bantu anak perempuanmu tersayang untuk makan. Aku taruh koran dan melihat anak perempuanku satu2nya, namanya Sindu tampak ketakutan, air matanya banjir di depannya ada semangkuk nasi berisi nasi susu asam/yogurt (nasi khas India /curd rice). Sindu anak yang manis dan termasuk pintar dalam usianya yang baru 8 tahun. Dia sangat tidak suka makan curd rice ini. Ibu dan istriku masih kuno, mereka percaya sekali kalau makan curd rice ada “cooling effect”.


Aku mengambil mangkok dan berkata Sindu sayang, demi ayah, maukah kamu makan beberapa sendok curd rice ini? Kalau tidak, nanti ibumu akan teriak2 sama ayah.

Aku bisa merasakan istriku cemberut di belakang punggungku. Tangis Sindu mereda dan ia menghapus air mata dengan tangannya, dan berkata “boleh ayah akan saya makan curd rice ini tidak hanya beberapa sendok tapi semuanya akan saya habiskan, tapi saya akan minta” agak ragu2 sejenak “akan minta sesuatu sama ayah bila habis semua nasinya. Apakah ayah mau berjanji memenuhi permintaan saya?”

Aku menjawab “oh pasti, sayang.”

Sindu tanya sekali lagi, “betul nih ayah ?”

“Yah pasti sambil menggenggam tangan anakku yang kemerah mudaan dan lembut sebagai tanda setuju.”

Sindu juga mendesak ibunya untuk janji hal yang sama, istriku menepuk tangan Sindu yang merengek sambil berkata tanpa emosi, janji kata istriku. Aku sedikit khawatir dan berkata: “Sindu jangan minta komputer atau barang2 lain yang mahal yah, karena ayah saat ini tidak punya uang.”

Sindu menjawab : jangan khawatir, Sindu tidak minta barang2 mahal kok. Kemudian Sindu dengan perlahan-lahan dan kelihatannya sangat menderita, dia bertekad menghabiskan semua nasi susu asam itu. Dalam hatiku aku marah sama istri dan ibuku yang memaksa Sindu untuk makan sesuatu yang tidak disukainya.

Setelah Sindu melewati penderitaannya, dia mendekatiku dengan mata penuh harap, dan semua perhatian (aku, istriku dan juga ibuku) tertuju kepadanya. Ternyata Sindu mau kepalanya digundulin/dibotakin pada hari Minggu. Istriku spontan berkata permintaan gila, anak perempuan dibotakin, tidak mungkin. Juga ibuku menggerutu jangan terjadi dalam keluarga kita, dia terlalu banyak nonton TV dan program2 TV itu sudah merusak kebudayaan kita.

Aku coba membujuk: Sindu kenapa kamu tidak minta hal yang lain kami semua akan sedih melihatmu botak. Tapi Sindu tetap dengan pilihannya, tidak ada yah, tak ada keinginan lain, kata Sindu. Aku coba memohon kepada Sindu : tolonglah kenapa kamu tidak mencoba untuk mengerti perasaan kami.

Sindu dengan menangis berkata : ayah sudah melihat bagaimana menderitanya saya menghabiskan nasi susu asam itu dan ayah sudah berjanji untuk memenuhi permintaan saya. Kenapa ayah sekarang mau menarik/menjilat ludah sendiri? Bukankah Ayah sudah mengajarkan pelajaran moral, bahwa kita harus memenuhi janji kita terhadap seseorang apapun yang terjadi seperti Raja Harishchandra (raja India jaman dahulu kala) untuk memenuhi janjinya rela memberikan tahta, harta/kekuasaannya, bahkan nyawa anaknya sendiri.

Sekarang aku memutuskan untuk memenuhi permintaan anakku : janji kita harus ditepati. Secara serentak istri dan ibuku berkata : apakah aku sudah gila? Tidak, jawabku, kalau kita menjilat ludah sendiri, dia tidak akan pernah belajar bagaimana menghargai dirinya sendiri. Sindu, permintaanmu akan kami penuhi. Dengan kepala botak, wajah Sindu nampak bundar dan matanya besar dan bagus.

Hari Senin, aku mengantarnya ke sekolah, sekilas aku melihat Sindu botak berjalan ke kelasnya dan melambaikan tangan kepadaku. Sambil tersenyum aku membalas lambaian tangannya.

Tiba2 seorang anak laki2 keluar dari mobil sambil berteriak : Sindu tolong tunggu saya. Yang mengejutkanku ternyata, kepala anak laki2 itu botak.

Aku berpikir mungkin”botak” model jaman sekarang. Tanpa memperkenalkan dirinya seorang wanita keluar dari mobil dan berkata: “anak anda, Sindu benar2 hebat. Anak laki2 yang jalan bersama-sama dia sekarang, Harish adalah anak saya, dia menderita kanker leukemia.” Wanita itu berhenti sejenak, nangis tersedu-sedu, “bulan lalu Harish tidak masuk sekolah, karena pengobatan chemo therapy kepalanya menjadi botak jadi dia tidak mau pergi ke sekolah takut diejek/dihina oleh teman2 sekelasnya. Nah Minggu lalu Sindu datang ke rumah dan berjanji kepada anak saya untuk mengatasi ejekan yang mungkin terjadi. Hanya saya betul2 tidak menyangka kalau Sindu mau mengorbankan rambutnya yang indah untuk anakku Harish. Tuan dan istri tuan sungguh diberkati Tuhan mempunyai anak perempuan yang berhati mulia.”

Aku berdiri terpaku dan aku menangis, malaikat kecilku, tolong ajarkanku tentang kasih.
Read more
0

Jaguar Concept Motorcycle


Sepeda motor ini awalnya didesign oleh Byron Hemmes, Bermondsey, South London dan diberi nama Jaguar Concept Motorcycle seperti diperkenalkan di situs resminya Massow Concept Cycles. Tapi kini konsep Jaguar Concept Motorcycle sudah menjadi kenyataan dan diuji coba di jalan raya.
Spesifikasi lengkapnya:


• Length: 2.3 meters
• Wheel center to center: 1.7 meters
• 1200cc Buell 97 S3 Thunderbolt engine
• Body made from high-grade stainless steel
• Air intakes and exhaust system custom-engineered to suit cat profile
• Cat fairing: Fiberglass finished in ultra-high-gloss ebony polyurethane lacquer
• Handlebar width: 1 meter
• Weight: 360 kg
• Seat: Stingray
Mesin (1200cc Buell 97 S3 Thunderbolt engine) yang digunakan seluruhnya dibuat dari besi stainless steel kwalitas tinggi. Seperti diberitakan oleh www.dailymail.co.uk motor ini menghabiskan biaya £240,000 dan akan dijual dengan harga £320,000 (sekitar $567,000), kalau dirupiahkan sekitar Rp. 5,3 miliard. Wow…!!!
 

Read more
0

Persamaan JFK dengan Lincoln

  • Abraham Lincoln masuk kongres tahun 1846.
  • John F. Kennedy masuk kongres tahun 1946.
  • Abraham Lincoln terpilih jadi presiden tahun 1860.
  • John F. Kennedy terpilih jadi presiden tahun 1960.

  • Keduanya sangat peduli hak-hak sipil.

  • Kedua istri mereka kehilangan anak saat di gedung putih.
  • Kedua presiden ditembak hari Jumat.
  • Kedua presiden ditembak di kepala.
  • Sekretaris Lincoln bernama Kennedy .
  • Sekretaris Kennedy bernama Lincoln .
  • Keduanya dibunuh oleh orang dari daerah selatan.
  • Keduanya digantikan oleh orang selatan yg bernama Johnson.
  • Andrew Johnson, yg menggantikan Lincoln , lahir tahun 1808.
  • Lyndon Johnson, yg menggantikan Kennedy, lahir tahun 1908.
  • Kedua pembunuh terkenal dengan tiga namanya.
  • Nama keduanya terdiri dari 15 huruf.
  • Lincoln ditembak di teater bernama ‘Ford.’
  • Kennedy tertembak di mobil ‘ Lincoln ‘ dibuat oleh ‘Ford.’
  • Lincoln tertembak di teater dan pembunuhnya bersembunyi di gudang.
  • Kennedy tertembak dari sebuah gudang dan pembunuhnya bersembunyi di teater.
  • Booth dan Oswald sang pembunuh kedua presiden itu terbunuh sebelum diadili.
  • Seminggu sebelum Lincoln tertembak, dia berada di Monroe , Maryland
  • Seminggu sebelum Kennedy tertembak, dia bersama Marilyn Monroe.
Read more
0

9 Teknik Menghilangkan Sisi Negatif

1. Hidup di saat ini.

Memikirkan masa lalu atau masa depan adalah hal yang sering membuat kita cemas. Jarang sekali kita panik karena kejadian masa sekarang. Jika Anda menemukan pikiran anda terkukung dalam apa yang telah terjadi atau apa yang belum terjadi, ingatlah bahwa hanya masa kini yang dapat kita kontrol.



2. Katakan hal positif pada diri sendiri

Katakan pada diri Anda bahwa Anda kuat, Anda mampu. Ucapkan hal tersebut terus-menerus, kapanpun. Terutama, mulailah hari dengan mengatakan hal positif tentang diri sendiri dan hari itu, tidak peduli jika hari itu Anda harus mengambil keputusan sulit ataupun Anda tidak mempercayai apa yang telah Anda katakan pada diri sendiri.



3. Percaya pada kekuatan pikiran positif

Jika Anda berpikir positif, hal-hal positif akan datang dan kesulitan-kesulitan akan terasa lebih ringan. Sebaliknya, jika Anda berpikiran negatif, hal-hal negatif akan menimpa Anda. Hal ini adalah hukum universal, seperti layaknya hukum gravitasi atau pertukaran energi. Tidak akan mudah untuk mengubah pola pikir Anda, namun usahanya sebanding dengan hasil yang bisa Anda petik.

4. Jangan berdiam diri.

Telusuri apa yang membuat Anda berpikiran negatif, perbaiki, dan kembali maju. Jika hal tersebut tidak bisa diperbaiki lagi, berhenti mengeluh dan menyesal karena hal itu hanya akan menghabiskan waktu dan energi Anda, juga membuat Anda merasa tambah buruk. Terimalah apa yang telah terjadi, petik hikmah/pelajaran dari hal tersebut, dan kembali maju.

5. Fokus pada hal-hal positif.

Ketika kita sedang sedang berpikiran negatif, seringkali kita lupa akan apa yang kita miliki dan lebih berfokus pada apa yang tidak kita miliki. Buatlah sebuah jurnal rasa syukur. Tidak masalah waktunya, tiap hari tulislah lima enam hal positif yang terjadi pada hari tersebut. Hal positif itu bisa berupa hal-hal besar ataupun sekadar hal-hal kecil seperti 'hari ini cerah' atau 'makan sore hari ini menakjubkan'. Selama Anda tetap konsisten melakukan kegiatan ini, hal ini mampu mengubah pemikiran negatif Anda menjadi suatu pemikiran positif. Dan ketika Anda mulai merasa berpikiran negatif, baca kembali jurnal tersebut.

6. Bergeraklah

Berolahraga melepaskan endorphin yang mampu membuat perasaaan Anda menjadi lebih baik. Apakah itu sekadar berjalan mengelelingi blok ataupun berlari sepuluh kilometer, aktifitas fisik akan membuat diri kita merasa lebih baik. Ketika Anda merasa down, aktifitas olahraga lima belas menit dapat membuat Anda merasa lebih baik.

7. Hadapi rasa takutmu

Perasaan negatif muncul dari rasa takut, makin takut Anda akan hidup, makin banyak pikiran negatif dalam diri Anda. Jika Anda takut akan sesuatu, lakukan sesuatu itu. Rasa takut adalah bagian dari hidup namun kita memiliki pilihan untuk tidak membiarkan rasa takut menghentikan kita.

8. Coba hal-hal baru

Mencoba hal-hal baru juga dapat meningkatkan rasa percaya diri. Dengan mengatakan ya pada kehidupan Anda membuka lebih banyak kesempatan untuk bertumbuh. Jauhi pikiran 'ya, tapi...'. Pengalaman baru, kecil atau besar, membuat hidup terasa lebih menyenangkan dan berguna.

9. Ubah cara pandang
Ketika sesuatu tidak berjalan dengan baik, cari cara untuk melihat hal tersebut dari sudut pandang yang lebih positif. Dalam setiap tantangan terdapat keuntungan, dalam setiap keuntungan terdapat tantangan.
Read more
0

M Warsianto, Founder 3 Merk Mild

Muhammad Warsianto merupakan arsitek lahirnya beberapa produk blockbuster rokok mild terkemuka di Indonesia yakni A Mild (Sampoerna), Star Mild (Bentoel) dan Class Mild (PT NTI Indonesia, bagian dari Grup Nojorono Kudus). A Mild menguasai sekitar 60% pangsa pasar rokok mild. Posisi kedua dipegang Class Mild. Sementara di urutan kedua diduduki Star Mild dan LA Light dalam porsi berimbang. Total keempat merek itu menguasai 90% rokok mild di Indonesia. Adapun sisanya dipegang rokok mild lain.



Pria kelahiran Semarang, 18 Oktober 1955 itu menempuh pendidikan hingga SMA di Kudus Lulus SMA ia melanjutkan pendidikan ke Jurusan Teknologi dan Mekanisme Pertanian di IPB (1975-1979).

Karena kira-kira setahun dalam matrikulasi pendidikan IPB diajarkan tentang Agronomi Pertanian maka setelah lulus pada 1979 ia mengikuti management trainee BAT (British American Tobacco) di Bali untuk bercocok tanam tembakau. Di sana karirnya dimulai sebagai Tobacco Buying Officer dengan tambahan tugas membina petani serta melakukan percontohan.

Pada waktu itu posisi rokok putih di Indonesia masih merajai pasar rokok Indonesia dengan merek-merek terkenal produksi BAT seperti Ardath, Commodore dan 555.

Setahun di Bali kemudian Warsianto dipindahkan ke Lombok juga untuk mengembangkan tanaman tembakau jenis Virginia di sana selama setahun. Saat ini Lombok sudah menjadi sentra produksi tembakau Virginia terbesar dunia yang ada di Indonesia.

Dari Lombok kemudian ia dipindahkan ke pabrik BAT di Kobong, Kaligawe, Semarang. Waktu itu BAT memiliki dua pabrik yakni di Semarang dan Cirebon. Tetapi pusat peracikan tembakau atau lazim disebut Tobacco Blender hanya terdapat di kota Semarang. Di sinilah ilmu tentang peracikannya diasah dan Warsianto kemudian mengembangkan blending bermacam-macam merek. Bahkan, iseng-iseng, di sela-sela kesibukan kerja, ia meracik rokok sendiri.

Setelah bekerja sebagai tobacco blender --- yang bertanggung jawab pada pencampuran rasa atau formulasi tembakau --- di BAT Semarang selama 2 tahun kemudian Warsianto dipindahkan ke kantor pusat BAT di Jakarta sebagai Product Development Manager (1984-1987). Kini tugasnya tidak sekadar mengawasi proses percikan tetapi sudah menyangkut pengembangan produk secara luas.

Sebagai Product Development Manager BAT itulah Warsianto mulai mengenal pengembangan produk baru. Waktu itu ia antara lain menangani pengembangan Ardath, pergantian desain kemasan (pack design change) dan peluncuran produk baru (launching new product). Jabatan itu menuntutnya kompeten secara teknis maupun pemasaran di lapangan.

Warsianto mengaku amat bersyukur bergabung dengan perusahaan itu. Karena BAT memiliki sistem manajemen training yang amat jelas dan bagus.

Ia merasa beruntung karena di sinilah ia mulai dikenalkan dan diajarkan beragam hal seputar rokok. Mulai dari segi flavour, peracikan, penjualan, komunikasi, pemasaran, sampai assesment.
Sekitar 1988, Sampoerna mengerahkan head hunter untuk mencari eksekutif untuk pengembangan produk baru mereka. Saat itu Putera Sampoerna baru kembali dari AS dan membutuhkan orang-orang yang berpengalaman dan kompeten dalam bidangnya.

Setelah berkarir selama 9 tahun di BAT, Warsianto mengaku tertarik bergabung dengan Sampoerna selain kompensasi yang ditawarkan lebih baik, juga disebabkan di BAT tak mungkin dikembangkan produk berbahan baku sigaret, sesuatu yang dimungkinkan di Sampoerna. Dalam benaknya, ia akan mengembangkan produk baru dengan bahan baku sigaret

Di Sampoerna, Warsianto menjabat sebagai Head of New Product Development pada usianya yang masih 33 tahun. Mula-mula tugasnya adalah melakukan product maintenance Dji Sam Soe dan Sampoerna Hijau. Secara simultan dilaksanakan pula pengembangan produk baru. Di sinilah sejarah A Mild yang merupakan pelopor rokok Mild dimulai.

Pada waktu itu rokok putih merajai pasar dengan basis daerah Sumatera sebesar 70% dan sisanya 30% ada di Jawa. Dari tahun ke tahun terjadi penurunan dari rokok putih ke rokok kretek. Tetapi penurunannya nggak terlalu cepat karena rokok kretek citranya masih rendah. Karena pada tahun 1988 orang masih malu mengonsumsi rokok kretek. Kalau pun menghisap rokok kretek hal itu dilakukan secara sembunyi-sembunyi di kamar mandi atau toilet. Sedangkan, bila bergaul dengan teman-teman rokok yang dihisap adalah rokok putih.

Waktu itu memang kalau konsumen ingin menikmati rasa mereka cenderung memilih rokok kretek. Karena pada dasarnya orang Indonesia suka yang rokok yang beraroma (spicy) karena terdapat cengkeh, saos berikut rasa manis. Sementara rokok putih terasa tawar (plain).” Ibarat roti rokok putih itu roti tawar tetapi gengsinya menang,” tutur anak sulung 8 bersaudara dari pasangan guru SD, Wardoyo dan Siti Fatimah ini.
Jadi konsumen yang ingin menikmati cita rasa rokok menghisap rokok kretek di rumah sementara untuk pergaulan yang dihisap rokok putih karena lerbih bergengsi.

Hal lain yang membuat orang ragu-ragu dengan rokok kretek adalah karena konsumen mulai sadar kesehatan. Pada waktu itu rokok putih memiliki kadar tar dan nikotin rendah. Sementara rokok kretek memiliki kadar tar dan nikotin yang tinggi. “Jadi konsumen agak takut-takut menghisap rokok kretek,” Warsianto menambahkan.

“Karena ada celah seperti itu akhirnya terpikir mengapa tidak mengembangkan suatu produk sebagai jembatan (bridging) antara rokok putih dan rokok kretek,” katanya. Sebuah produk baru yang mampu memenuhi kebutuhan (needs) dan keinginan (wants) konsumen dalam dua hal. Pertama, dari segi citra atau penampilan setara dengan rokok putih. Kedua, dalam hal kadar tar dan nikotin juga dapat menjadi lebih rendah sehingga seimbang dengan rokok putih

Segera Warsianto membuat studi dan proposal ke manajemen puncak untuk pengembangan sebuah kategori rokok baru yang belakangan lebih dikenal sebagai rokok Mild.

Pada dasarnya rokok kretek menggunakan cengkeh yang memiliki kadar eugenol tinggi. Padahal eugenol memiliki kontribusi terhadap kandungan tar sehingga semakin besar euginol maka kadar tar-nya pun juga semakin tinggi.Selain itu, rokok kretek menggunakan tembakau yang berat (heavy) berupa tembakau rajangan yang tidak digunakan pada rokok putih.

Dari hal semacam itu kemudian Warsianto mulai mengembangkan satu jenis rokok kretek yang bisa dikurangi kadar tar dan nikotin sekaligus memiliki penampilan tidak kalah dibandingkan rokok putih.

Demi keperluan itu pada jenis tembakau dilakukan modifikasi dan teknologi pengolahannya dikembangkan meliputi teknologi filtrasi (untuk filter atau penyaring) , teknologi perforasi (untuk ventilasi) dan teknologi prosesnya. Tembakau yang digunakan tetap tembakau rajangan tetapi dipilih yang memiliki kandungan tar dan nikotin tidak terlalu tinggi melalui uji di laboratorium.

Agar tar dan nikotin rendah maka disain sigaret perlu dirumuskan dengan jeli termasuk pemilihan jenis filter dan perforasi untuk ventilasi pada rokok. Dengan cara tersebut dapat diprediksi kadar tar dan nikotin yang diperoleh dengan komposisi tembakau, cengkeh, saos. Dengan rekayasa tertentu dapat dihitung secara matematis kadat tar dan nikotin yang diharapkan. Misalnya, dikehendaki tar 15 dan nikotin 1 maka angka tersebut dimundurkan terlebih dahulu. Kemudian ditetapkan jenis tembakau, filter, perforasi yang digunakan agar hasilnya mendekati dengan bilangan yang dikehendaki.


Pada 1992 karena ingin menjadi entrepreneur maka Warsianto menjadi partner Markplus bersama Kresnayana Yahya. Di sana ia sempat memegang beberapa klien di antaranya Wismilak dan Cat Emco . Tetapi ia hanya bertahan menjadi konsultan selama 3 tahun saja. ”Tampaknya dunia konsultan bukan dunia saya. Saya memang happy menjadi konsultan tetapi karena dalam banyak hal yang orang lain yang mengerjakannya akhirnya upayanya menjadi kurang optimal karena gagasannya tidak 100 % bisa dijalankan, ” ungkap Warsianto.

Tahun 1995 ketika terjadi peralihan manajemen PT Bentoel Prima dari pemilik lama ke Grup Rajawali maka Warsianto ditawari menjadi GM Pemasaran. Warsianto diminta Peter Sondakh untuk mengembangkan produk rokok mild baru di perusahaan yang berkantor pusat di Malang itu. Pada waktu itu penjualan Bentoel Biru Internasional sedang mengalami penurunan.

Pada 5 September 1996 keluarlah Star Mild. Produk itu cukup sukses dengan penjualan tahun 2000 mencapai 5,4 miliar batang. “Rokok itu nilainya tinggi sekali, omsetnya bisa triliunan rupiah, lain dengan customer product yang lain,” kata Warsianto.

Setelah 6 tahun bergabung, pada 2001 ia memutuskan keluar dari PT Bentoel Prima dan bergabung dengan NTI Indonesia, salah satu bagian dari PT Nojorono yang selama itu dikenal sebagai produsen rokok kelas bawah seperti Minak Djinggo, Niki dan Niko, pada bulan Juni 2002. Waktu itu, penjualan Star Mild mencapai 5,5 miliar batang per tahun. Alasan kepindahannya sangat sederhana yakni ingin kembali ke Semarang. Selama bertahun-tahun ia bekerja jauh dari anak-istrinya yang tinggal di ibukota Semarang itu. Keluarganya lebih betah di tinggal di Semarang. Kalau di PT Bentoel Prima ia harus bolak-balik antara Malang dan Jakarta maka NTI Indonesia yang berkantor di Kudus hanya berjarak 50 kilometer dari Semarang.

Melahirkan tiga rokok mild di tiga perusahaan berbeda. Bagaimana Warsianto memandang rokok Mild hasil rancangannya itu? Meski ketiga rokok itu sama-sama mild, bagi dia, ketiganya diciptakan bukan untuk bersaing dan merebut pasar satu sama lain. Yang sebenarnya terjadi, katanya, ketiganya sukses mengembangkan segmen mild di Tanah Air.


Sekalipun pendatang baru, Warsianto mengaku bangga dengan kinerja Clas Mild. Sebab, hanya dalam setahun, produk ini terjual di atas 1,5 miliar batang, tahun kedua 3,5 miliar batang dan tahun ketiga 5,5 miliar batang. Pertumbuhan tersebut bahkan di atas dua mild pendahulunya. Warsianto memang hebat.
Read more
0

Bug Terbaru Windows 7

Microsoft bekerja dengan rekanan hardware, mencari masalah tampilnya peringatan error pada baterai pada Windows 7.

Windows 7 dilaporkan salah memberikan laporan, dan hal ini hanya terjadi bila OS Windows 7 diupgrade dari versi XP atau Vista.




Lucunya lagi laporan yang tampil di OS WIndows 7 meminta penguna notebook menganti baterainya. Padahal kondisi baterai dalam keadaan 'full Charge'.

Bahkan ada tambahan informasi untuk mematikan komputer karena kondisi baterai tidak bagus alias error. Lebih galak lagi si OS berani memerintahkan pemakai untuk menganti baterai karena dianggap rusak.


sumber
Read more
0

7 Reruntuhan Kuno Di Bawah Laut Yang Paling Menarik


Istana Cleopatra di Alexandria (Mesir)


Lepas pantai Alexandria, kota dari Alexander Agung, terletak apa yang diyakini sebagai puing-puing kerajaan kuartal Cleopatra. Sebuah tim arkeolog kelautan yang dipimpin oleh Prancis Franck Goddio melakukan penggalian di kota kuno ini dari tempat Cleopatra, ratu terakhir Ptolemies, yag memerintah Mesir. Sejarawan percaya situs ini tenggelam oleh gempa bumi dan gelombang pasang lebih dari 1.600 tahun yang lalu.

Penggalian berkonsentrasi pada pulau Antirhodus yang terendam. Cleopatra dikatakan telah memiliki sebuah istana di sana. Penemuan lain termasuk kapal karam yang terawat baik dan granit merah dengan tulisan Yunani.Juga ditemukan sphinx yang dikatakan untuk mewakili ayah Cleopatra, Raja Ptolemeus XII. Artefak masih tetap ditempat semula, karena Pemerintah Mesir memnginginkan tempat itu untuk menciptakan sebuah museum bawah air.



Kota Paling Keji Di Bumi, Port Royal (Jamaica)


Port Royal adalah satu kota yang hancur akibat gempa bumi di Jamaika pada 7 Juni 1692. Sebelumnya Port Royal dikenal dengan sebutan "Kota Paling Keji di Bumi", karena disana tempat konsentrasi bajak laut, pelacur dan rum.

Dalam beberapa menit saja kota seluas hampir 33 hektar termasuk gedung-gedung, jalan dan rumah-rumah penduduk beserta isinya hilang ditelan air laut. Hari ini, kota metropolis bawah air tinggal menyisakan sekitar 13 hektar, pada kedalaman mulai dari beberapa inci sampai 40 meter.

Pada tahun 1981, Program Archaeology Nautical Texas A & M University, bekerja sama dengan Institute of Nautical Archaeology (INA) dan Jamaika National Heritage Trust (JNHT), memulai penyelidikan arkeologi bawah air mulai dari bagian terendam abad ke-17 kota Port Royal , Jamaika. Sekarang bukti menunjukkan bahwa sementara daerah Port Royal yang terletak di sepanjang tepi pelabuhan hancur ketika mereka tenggelam, menghancurkan sebagian besar konteks arkeologi, daerah yang diselidiki oleh TAMU / INA, terletak agak jauh dari pelabuhan, tenggelam secara vertikal, horisontal dengan sedikit gangguan.


The submerged temples of Mahabalipuram (India)


Menurut kepercayaan populer Kuil Mahabalipuram bukan suatu kuil, tetapi yang terakhir dari serangkaian tujuh candi, enam di antaranya telah tenggelam. Penemuan bangunan utama reruntuhan itu terjadi pada bulan April 2002 di lepas pantai Mahabalipuram di Tamil Nadu, India Selatan, pada kedalaman 5 hingga 7 meter (15-21 kaki) dilakukan oleh tim gabungan dari Dorset Scientific Exploration Society (SES) dan India's National Institute of Oceanography (NIO). Penyelidikan di lokasi masing-masing batu, sisa-sisa tembok yang tersebar, batu persegi dan blok persegi panjang dan platform besar dengan undak-undakan yang menuju ke sana. Semua ini berbaring di tengah-tengah formasi geologis batuan lokal.

Terdapat 4 sosok singa di empat lokasi, reruntuhan itu disimpulkan menjadi bagian dari kompleks candi. Dinasti Pallava, yang menguasai wilayah itu selama abad ke-7 Masehi, dikenal memiliki banyak bangunan batu keras seperti struktural candi di Mahabalipuram dan Kanchipuram.


Yonaguni-Jima, Bangunan berumur 8000 tahun (Japan)


Terletak 68 kilometer dari pantai timur Taiwan, Kepulauan Yonaguni adalah tempat yang luar biasa karena garis pantai yang berbatu dan pegunungan. Reruntuhan yang terendam itu terletak di pantai selatan Yonaguni: 100 × 50x25 meter artefak buatan manusia dari lembaran batu berdiri tegak. Itu diperkirakan berusia sekitar 8.000 tahun, yang sangat awal untuk jenis teknologi yang telah digunakan untuk ukiran itu. Ada teori yang berbeda tentang kemungkinan identitas struktur ini.

Sementara orang mengatakan ini adalah sisa-sisa reruntuhan Benua Mu yang hilang, arkeolog menyebutnya merupakan hasil dari proses geologis yang tak dapat dijelaskan. Dan ketika anda melihat lorong-lorong yang dirancang halus dan tangga, ide untuk mengatakan ini adalah "fenomena alam 'akan muncul.

Bangunan megalith ini ditemukan tanpa sengaja oleh seorang penyelam olahraga pada tahun 1995 ketika ia telah menyimpang melampaui batas yang diperbolehkan dari pantai Okinawa. Hal yang menarik dari bangunan batu besar ini adalah bahwa lengkungan itu terbuat dari batu indah berupa blok bantalan dan memiliki kemiripan dengan gaya arsitektur bangunan dari peradaban Inca.Perdebatan yang luas tentang reruntuhan itu dikaitkan sebagai Induk peradaban prasejarah.


Pavlopetri (Yunani)


Kota kuno Pavlopetri terletak pada tiga sampai empat meter di lepas pantai selatan Laconia di Yunani. Tanggal reruntuhan dari setidaknya sampai 2800 SM. Ditemukan bangunan utuh, halaman, jalan-jalan, kamar makam dan tiga puluh tujuh Cist kuburan yang dianggap berasal dari periode Mycenaean (1680-1180 SM).Ini termasuk fase Zaman Perunggu yunani yang termasuk dalam banyak literatur Yunani Kuno dan mitos, termasuk Homer's Age of Heroes.

Situs Mycenaean menawarkan pengetahuan baru tentang cara hidup dan sistem kerja pada waktu itu, mengingat hanya sedikit pengetahuan tentang itu, yang menurutnya orang-orang Mycenaean hanya memperluas kekuasaan mereka ke arah laut.


Poet Dwarka (India)


Di antara yang paling menarik dari penemuan-penemuan arkeologi yang dibuat di India dalam beberapa tahun terakhir adalah yang dibuat di lepas pantai dan Bet Dwarka Dwarka di Gujarat. Penggalian telah berlangsung sejak 1983. Ini adalah dua tempat yang terpisah 30 km satu sama lain. Dwarka berada di pantai laut Arab, dan Bet Dwarka adalah di Teluk Kutch. Kedua tempat ini dihubungkan dengan legenda tentang Kresna yang baik,Ada banyak candi di sini, terutama yang termasuk ke dalam periode abad pertengahan.

Dinilai sebagai salah satu dari tujuh kota paling tua di negara ini, kota legendaris Dvaraka adalah tempat kediaman Lord Krishna. Hal ini diyakini bahwa akibat kerusakan dan kehancuran oleh laut, Dvaraka telah tenggelam enam kali.


Desa Yang Hilang (Canada)


"Desa Yang Hilang" terletak di provinsi Ontario Kanada, di bekas kotapraja Cornwall dan Osnabruck (sekarang Stormont Selatan) dekat Cornwall, yang tenggelam secara permanen akibat penciptaan Seaway St Lawrence pada tahun 1958.
Read more
0

Hanya Petani, Sempat Bersaldo Rp 13 Triliun

PAREPARE -- Mendapat uang banyak secara tiba-tiba dan tanpa jerih payah tak pernah dibayangkan H. Alimin. Petani yang tinggal di Jalan Gunung Tolong, Kec. Bacukiki Barat, Parepare, mendapat dana segar Rp 13 triliun melalui buku tabungan Bank Mandiri miliknya. Padahal, awalnya saldonya hanya Rp 5,7 juta.

Namun, dana yang melampaui dana talangan Bank Century Rp 6,7 triliun tersebut tak pernah dicicipinya. Malah Alimin kecewa dengan masuknya dana tanpa diketahuinya itu. Pasalnya, tabungannya tiba-tiba diblokir dan saldo berganti menjadi minus Rp 9 triliun.



"Saya kecewa karena uang di tabungan saya bisa keluar tanpa sepengetahuan dan tandatangan pemilik buku. Apalagi, saya kelihatannya dibuat berutang Rp 9 triliun. Bagaimana cara saya membayarnya?" tuturnya, Kamis 4 Februari.

Menurut Alimin, hal tersebut sudah dilaporkan ke pihak Polresta Parepare bahkan ditindaklanjuti oleh oknum Polda Sulselbar. Namun tak ada kabar kelanjutannya. Masuknya dana Rp 13 triliun tercatat tanggal 2 November 2008 dengan kode transaksi lain-lain. Pada hari yang sama, dana justru minus Rp 9 triliun.

Icha, menantu Alimin, menuturkan, saat akan menarik uang, pegawai bank langsung mencurigainya. "Kata pegawai banknya, ada komputernya error. Tapi setelah buku tabungan diganti masih saja tertulis Rp 13 triliun. Akhirnya buku itu diminta ditinggal," tuturnya.

Apesnya, di buku tabungan yang baru hanya kepala cabang yang bertandatangan. Pihak nasabah juga tak dikonfirmasi terkait penerbitan buku tabungan baru. "Kami heran, kalau komputer error harusnya di buku tabungan baru sudah bagus. Tapi sama saja, bahkan nasabah sesudah kami tetap bertransaksi di komputer itu," katanya.

Pihak keluarga khawatir, uang triliunan rupiah yang masuk ke tabungannya merupakan dana teroris atau dana talangan Bank Century dan akan berdampak pada tuntutan hukum terhadap Alimin ke depan.
Pemimpin Cabang Bank Mandiri setempat sudah memohon ke Alimin agar kasus tersebut tidak diekspos.

Sementara itu, Pemimpin Bank Mandiri Cabang Parepare, Dandung, yang disambangi ke kantornya tak berhasil ditemui. Ponselnya pun gagal tersambung. "Bapak lagi rapat kerja di Makassar," kata seorang security Bank Mandiri.

Marketing Manager Mandiri Wilayah X, Wawan Setiawan yang dikonfirmasi mengaku belum mendengar hal tersebut. "Beritanya dari mana pak, saya kok baru dengar. Nanti kita ketemu," tuturnya, via pesan singkat. (azh)

sumber
Read more
0

Efek Positif Masturbasi

Berikut Efek Positif Akibat Masturbasi :

1. Dapat Menambah Pengetahuan

Para pakar seks mengatakan bahwa masturbasi adalah hal mendasar untuk memahami kesehatan seksual. Melakukan masturbasi adalah hal yang paling aman dan cara yang terbaik untuk mengetahui bagaimana cara kerja organ-organ intim seks. Selain itu anda dapat belajar bagaimana anda bisa terangsang ataupun tidak.

2. Membantu Mengeksplorasi Diri Sendiri

Mungkin anda sudah mengetahui bagaimana cara mengeksplorasi secara teori. Tetapi, sebenarnya kemampuan anda dalam mengeksplorasi kenikmatan seksual tidak terbatas. Dan salah satunya dengan masturbasi. Hal ini adalah cara yang ampuh untuk bisa menemukan hal-hal baru.


3. Dapat Mengatasi Susah Tidur

Banyak orang yang sudah tahu, jika melakukan masturbasi dapat menyembuhkan susah tidur dan dapat membuat tidur anda lebih nyenyak. Dalam sebuah studi yang dilakukan kepada 2000 orang wanita di AS, sebanyak 32% mengatakan setelah melakukan masturbasi dalam waktu 3 bulan dapat tidur dengan nyenyak.

4. Mengurangi Rasa Sakit

Jika anda sering merasakan pusing dan nyeri akibat menstruasi, masturbasi dan orgasme juga dapat memberikan penghilang rasa sakit secara alami.

5. Mengurangi Stress

Dengan melakukan beberapa kegiatan masturbasi, efek yang terjadi akan membuat anda lebih relaksasi. Selain itu, masturbasi juga mempunyai manfaat secara fisik. Karena masturbasi adalah bagaimana cara anda mengatasi sendiri tekanan yang alami ditengah kesibukan anda, apalagi jika dibarengi dengan fantasi seks.

6. Mencegah Timbulnya Prostat

Walau memiliki sisi positif, kegiatan masturbasi hanyalah sebuah pilihan yang tidak bisa dipaksakan kebenarannya. Ada beberapa segi sudut pandang yang masih menggapnya tabu dan terlarang. Tetapi paling tidak dari segi kesehatan dapat mempunyai sisi yang positif. Seperti dapat mencegah timulnya kanker prostat.
Read more
0

Cara membuat Premium setara Pertamax

Ada cara mudah untuk membuat Premium setara Pertamax. Cukup dicampur etanol. Sudah sering dengar etanol kan? Pastinya itu bukan dodol yang asli Garut, Jawa Barat. Tapi, sejenis cairan etil-alkohol. “Kandungan alkoholnya mencapai 99,9%,” buka H. Tjetjep Sudirman, manajerdepo dan instalasi PT Elnusa Petrofin di Plumpang, Jakarta Utara.

Etanol mudah dibuat. Rumus kimianya C2H6O. Proses pembuatannya sama seperti bikin tape atau peyeumyang juga bisa menghasilkan alkohol. Gampang kan? Etanol untuk bahan bakar biasanya dari tebu (molase) atau singkong.


Campuran antara etanol dengan Premium itu kalau di SPBU biasa disebut Bio Premium. Kata Bio itu berasal dari etanol yang artinya hidup. Sebab etanol dibuat dari tumbuhan hidup macam tebu atau singkong.

Nah, untuk meramunya tidak perlu ngajak mbok jamu. Premium yang memiliki angka oktan 88 cukup dicampur etanol yang punya angka oktan 118. Dengan perbandingan 10% dan 90%. Dengan begitu, angka oktan menjadi (10% x 118) + (90% x 88) = 91. Angka itu mendekati Pertamax Plus yang memiliki oktan 95.

“Untuk motor harian cukup campurkan 10% etanol dengan BBM yang dipakai,” pesan pria akrab dipanggil Pak Haji ini. Lebih dari itu, oksigen dalam mesin akan berlebihan. Angka spuyer perlu dinaikkan lagi karena busi akan menjadi terlalu kering.

Jadi, jika 3 liter Premium harus dicampur dengan 300 ml etanol. Jika 1 liter etanol seharga Rp 19.000, maka 300 ml hanya sekitar Rp 1.900. Murah kan? Nah, kalau mau mendapatkan etanol secara cepat tidak perlu bikin tape dulu. Bisa belanja langsung ke toko kimia.

SETARA AVGAS
Di balap, campuran bahan bakar ini sudah dicoba langsung. Dilakoni oleh Graha Racing Team (GRT) dengan pembalap Ilham Onga. Terakhir, ngetes di event Country FDR Bank Antha Graha Speed Challenge 2008 di trek dadakan Alam Sutera Tangerang, minggu lalu.

Etanol dicampur Pertamax untuk menggantikan Bensol atau Avgas yang memiliki nilai oktan 99,5. “Terbukti mampu mendongkrak oktan Pertamak Plus hampir setara dengan Avgas,” yakin Pak Haji lagi.

Hitungannya Pertamax Plus yang punya 95 sebanyak 85% dicampur etanol yang beroktan 118 sebanyak 15%. Menjadi (85% x 95) + (15% x 118)= 98,45. Untuk lebih mendekati oktan Avgas, tinggal menambahkan kadar etanol. Gampang, murah dan juga ramah lingkungan.

Tapi ingat, motor keluaran di bawah tahun 2000 mesti lebih hati-hati. Biasanya motor itu dirancang tidak untuk diisi bensin tanpa timbel. Sedang Pertamax tidak ada timbal atau timah hitam. Sehingga dikhawatirkan dudukan klep jadi cepat rusak.

Timah hitam yang tidak ada di Pertamax itu juga punya keunggulan. yang pasti, bikin mesin lebih adem. Jadi, jika mesin lama pakai Pertamax dikhawatirkan bakal mudah jebol meski dalam jangka waktu lama.

Satu hal lagi yang mesti diperhatikan. “Karena etanol memiliki sifat melarutkan karet, sehingga bisa mengancam kekuatan sil klep,” pesan Pak Haji.
Read more
0

Cara Menghilangkan Bekas Luka Dan Jerawat

Quote:
Memiliki bekas luka atau bercak hitam sering membuat kita ngerasa nggak pede. Apalagi, sudah mencoba banyak produk kok hasilnya nggak memuaskan ya?! Setelah lama searching, akhirnya gw menemukan beberapa tips menghilangkan bekas luka dengan cara sederhana.

Tips 1

Quote:


Ambil daun kapuk randu beberapa lembar, cuci hingga bersih. Kompres atau bersihkan area luka yang membekas tersebut dengan air hangat dengan sabun antiseptik. Gosokan daun tersebut di bagian yang membekas. Ulangi beberapa kali dan lakukan 2 kali sehari. Bisa juga anda menumbuk atau memblender daun tersebut dan oleskan di bagian bekas luka. Ingat, bila anda merasa gatal hentikan pemakaian!.

Tips 2

Quote:

Ambil teh basi atau yang sudah terpakai. Bila menggunakan teh celup, buka kemasannya hingga bagian daun terlihat. Gosok the tersebut di bagian tubuh yang terdapat bekas luka. Lakukan seperti sedang melulur bagian tubuh. Diamkan sebentar kira-kira 10-15 menit. Lakukan secara rutin seminggu minimal dua kali.


Tips 3

Quote:

Ambil buah pare, tumbuk dan ambil air atau sarinya. Campur air tersebut dengan tepung beras hingga berbentuk seperti krim. Basuh bagian bekas luka yang ingin dihilangkan dengan air hangat. Oleskan secara teratur pada bekas luka tersebut. Ramuan ini juga dapat dilakukan untuk memutihkan wajah atau tubuh.


Tips 4

Quote:

Ambil bagian putih dalam telur. Pisahkan dan tambahkan madu lalu aduk hingga merata. Oleskan pada bagian bekas luka tersebut secara rutin. Ramuan ini jga dapat digunakan untuk menghilangkan flek pada wajah.

Tips 5

Quote:

Rendam beras selama 15 menit, angkat dan tumbuk sampai halus. Tumbuk beberapa buah kencur hingga halus dan campur dengan beras tadi. Setelah merata bubuhkan pada bekas luka setiap hari selama dua minggu.


Tips 6

Quote:

Ambil satu suing bawang merah, parut hingga halus. Setelah halus tempelkan pada bagian bekas luka tersebut. Bawang merah juga bisa digunakan untuk menyembuhkan luka bakar, keloid dan bisul.


Tips 7

Quote:

Percaya atau tidak, pasta gigi dengan kandungan pemutih dapat menghilangkan bekas luka. Caranya oleskan sesering mungkin pada bagian bekas luka yang ingin dihilangkan. Diamkan selama 15-30 menit secara rutin. Bersihkan dengan air hangat.

*********

Buat kalian yang mau menghilangkan merah2 bekas jerawat ada tipsnya nih dari acne.org


Quote:



Quote:

*Pagi hari : cuci muka dengan sabun muka yang biasa kalian pake, terus pake ramuan ajaib ini Baking Soda (sodium bicarbonat) satu sendok dicampur dengan air secukupnya, usapkan ke seluruh wajah sambil pijat secara halus.terus bilas sampai bersih. setelah itu ambil Apple Cider Vinegar (ACV) /cuka apel yang bisa kamu dapetin di supermarket. campur dengan air menggunakan perbandingan 1:8, satu sendok teh ACV divampur dengan 8 sendok teh air, balurkan ke seluruh wajah menggunakan kapas. tunggu sampai 15 menit, kemudian bilas sampai bersih. pake sunblock kalo mau keluar rumah.


*Malam hari : cuci muka seperti biasa, kemudian pake masker : putih telur+perasan lemon (sedikit aja!) oles keseluruh wajah, diamkan selama 15 menit, terus bilas sampai bersih. trus kalian bisa ngasi obat jerawat yang cocok buat kalian (kalo masi ada 1 atau 2 jerawat)


Waktu aku coba, i'm so thrilled with the result , pagi hari setelah malamnya pake masker, merah2 di wajah udah jauh berkurang, pori2 mengecil pokoknya takjub banget deh!! setelah kira2 pake resep ini 1 minggu, banyak teman yang bilang kalau mukaku udah jauh berubah lebih baik, udah nggak semerah dulu lagi! well selamat mencoba!


agan dapat mencoba beberapa tips di atas untuk menghilangkan bekas luka dan jerawat. Yang perlu agan2 ingat, jangan memaksakan apabila kulit agan2 merasa gatal atau kemerahan. Berarti anda alergi terhadap kandungan bahan tersebut. Selamat mencoba.
Read more
0

Jenis-Jenis Narkoba

Narkoba (na rukok sibak"bahasa aceh" "ada rokok sebatang"bahasa indonesia")adalah singkatan dari Narkotika, Alkohol, dan Obat-obat berbahaya. Kadang disebut juga Napza (Narkotika, Psikotropika, dan Zat Aditif).


Zat-zat berbahaya tersebut tergolong menjadi :
1. Narkotika
2. Psikotropika
3. Zat-zat Adiktif

NARKOTIKA
Narkotika berasal dari bahasa Inggris “narcotics” yang artinya obat bius. Narkotika adalah bahan yang berasal dari 3 jenis tanaman candu (Papaper Somminiferum), kokain (Erythroxyion coca), dan ganja (caannabis sativa), baik murni maupun bentuk campuran. Cara kerjanya mempengaruhi susunan syaraf yang dapat membuat kita tidak merasakan apa-apa, bahkan bila bagian tubuh kita disakiti sekalipun.


Jenis-jenis narkotik :
-1. Ganja atau Cannabis (kanabis) atau Marijuana/Marihuana.
-2. Heroin atau Putaw.
-3. Morfin.
-4. Kokain.
-5. Opium atau Opioid atau Opiat atau Candu.
-6. Codein atau Kodein.
-7. Methadone (MTD).
-8. LSD atau Lysergic Acid atau Acid atau Trips atau Tabs.
-9. PC.
10. Mescalin.
11. Barbiturat.
12. Demerol atau Petidin atau Pethidina .
13. Dektropoksiven.
14. Hashish (Berbentuk tepung dan warnanya hitam. Ia dinikmati dengan cara diisap atau dimakan. Narkotika jenis yang kedua ini dikatakan agak tidak berbahaya hanya karena jarang membawa kematian).


PSIKOTROPIKA
Psikotropika adalah bahan lain yang tidak mengandung narkotika, merupakan zat buatan atau hasil rekayasa yang dibuat dengan mengatur struktur kimia. Mempengaruhi atau mengubah keadaan mental dan tingkah laku pemakainya.

Jenis-jenis psikotropika :
1. Ekstasi atau Inex atau Metamphetamines.
2. Demerol.
3. Speed.
4. Angel Dust.
5. Shabu-shabu (Sabu/Syabu/ICE).
6. Sedatif-Hipnotik (Benzodiazepin/BDZ), BK, Lexo,MG, Rohip, Dum.
7. Megadon.
8. Nipam.

ZAT ADIKTIF
Zat adiktif adalah zat-zat yang bisa membuat ketagihan jika dikonsumsi secara rutin. Jenis-jenisnya :

1. Alkohol.
2. Nikotin.
3. Kafein.
4. Zat Desainer.

GANJA



Ganja / Mariyuana / Kanabis (Cannabis sativa syn. Cannabis indica) adalah tanaman semak / perdu yang tumbuh secara liar di hutan, dikenal karena kandungan zat narkotika pada daun, biji, dan bunganya yang dapat membuat pemakainya mengalami euforia (rasa senang yang berkepanjangan tanpa sebab).

Efek negatif secara umum menghisap ganja :
- Pengguna menjadi malas dan otak akan
–lamban dalam berpikir (kemampuan
–konsentrasi berkurang). Penglihatan kabur.
--Pasokan sirkulasi darah ke jantung berkurang.

ecstacy

Pengaruh langsung pemakaian ekstasi :
Perasaan gembira yang meluap-luap.
Perasaan nyaman.
Rasa mual.
Berkeringat & dehidrasi (kehilangan cairan tubuh).
Meningkatnya kedekatan dengan orang lain.
Percaya diri meningkat dan rasa malu berkurang.
Rahang mengencang dan gigi bergemeletuk.
Paranoia, kebingungan.
Meningkatnya kecepatan denyut jantung, suhu
tubuh dan tekanan darah.
Pingsan, jatuh atau kejang-kejang (serangan tiba-tiba).
Pengaruh jangka panjang pemakaian ekstasi

Sedikit yang diketahui tentang pengaruh jangka panjang dari pemakaian ekstasi, tetapi kemungkinan kerusakan mental dan psikologis sangat tinggi. Berikut adalah pengaruh jangka panjang yang telah diketahui :

- Ekstasi merusak otak dan memperlemah daya ingat.
- Ekstasi merusak mekanisme di dalam otak yang
–mengatur daya belajar dan berpikir dengan cepat.
- Ada bukti bahwa obat ini dapat menyebabkan
–kerusakan jantung dan hati.
- Pemakai teratur telah mengakui adanya depresi
–berat dan telah ada kasus-kasus gangguan kejiwaan
- Ada bukti bahwa orang dapat menjadi kecanduan
–ekstasi secara psikologis. Pemakai mengakui
–kesulitan mereka untuk berhenti atau mengurangi
–pemakaian.
--Seks dan Penyakit Menular Seksual (PMS).
–Pengaruh-pengaruh ekstasi dapat membuat
–seseorang bertingkah laku yang membahayakan,
–atau menempatkan dirinya ke dalam keadaan tidak
–berdaya. Hal ini dapat mengarah pada
–pemerkosaan, hubungan seks yang tidak diinginkan,kehamilan dan penyakit-penyakit seperti AIDS atau
–Hepatitis C.
- Kematian. Telah diketahui bahwa kematian akibat
–ekstasi dapat terjadi sebagai akibat dari tiga
–keadaan yang berbeda :


pecandu yang sudah hilang rasa malu
LEBANON/
Polisi di Beirut, Libanon, memamerkan lebih dari 2 juta butir ekstasi hasil sitaan yang diperoleh dari dalam bis yang menuju Sirya, tahun 2007.

Polisi di Beirut, Libanon, memamerkan lebih dari 2 juta butir ekstasi hasil sitaan yang diperoleh dari dalam bis yang menuju Sirya, tahun 2007.




OPIUM-



Biji opium keluar getah setelah disayat, bunga opium dan bahan mentah opium.
Opium adalah jenis narkotik berupa getah (latex) yang diperoleh (dikeluarkan) melalui sayatan kelopak biji opium (Papavaver somniferum) yang masih hijau (belum matang). Getah ini mengandung 12% morfin (morphine) yang sering diproses secara kimiawi untuk dijadikan heroin dengan tujuan diperdagangkan secara ilegal.
Produsen ilegal opium utama -
Opium sebagai bahan dasar morfin dan heroin banyak ditanam secara ilegal oleh produsen utama di daerah “Golden Crescent” (Afganistan dan Pakistan), “Golden Triangle” (Laos, Myanmar, Vietnam dan Thailand), Kolumbia dan Meksiko. Hasil akhirnya berupa heroin dijual ke pasar gelap di negara-negara Barat terutama ke Eropa dan Amerika Serikat.





BUBUK HEROIN DAN PECANDU HEROIN









sakaw


KOKAIN (kain jemuran)




Efek negatif yang ditimbulkan oleh penggunaan kokain secara terus menerus antara lain adalah :
- Tekanan darah tinggi.
- Detak jantung cepat.
- Strok.
- Euphoria.
- Paranoid.
- Halusinasi.
- Susah tidur.
- Sesak nafas.
- Bola mata mengecil.
- Nafsu makan menghilang (menjadi kurus).
- Impotensi.
- Gagal ginjal
- Terbius sesaat.



Read more
0

Tattoo 5 Geng Kriminal Dunia

Gambar Tatto biasanya diidentikkan dan dikaitkan dengan kriminal.Tatto ini dibuat untuk menunjukkan identitas mereka sebagai anggota geng tertentu dan masing-masing mempunyai makna dan arti.Ada beberapa kelompok geng kriminal, mungkin inilah yang masuk 5 top dunia.Kelima geng kriminal itu adalah

1.Tatto Mara Salvatrucha
Mara Salvatrucha alias MS, Mara, dan MS-13 adalah sebuah geng kriminal yang mulai beroperasi di Los Angeles pada 1980-an. MS telah menyebar di seluruh Amerika Serikat dan Amerika Tengah dengan puluhan ribu anggota. Mereka sangat kejam . Mereka siap mengungguli Mafia manapun. Banyak anggota Mara Salvatrucha menghiasi dirinya degan tatoos. Gambar tatto mereka umumnya meliputi “MS”, “13″, “Salvatrucha”, “Devil Horn”.



2. Tatto Geng Kriminal Rusia
Tatto kriminal Rusia memiliki sistem yang kompleks dan memberikan cukup informasi rinci tentang pemakainya. Tidak hanya membawa makna simbol-simbol tapi daerah tubuh yang mereka beri tatto juga bermakna. Geng ini biasanya menempatkan tatto pada dada . Tatto bergambar mawar di dada banyak digunakan digunakan dalam Mafia Rusia.



3. Tatto Yakuza
Biasanya anggota Yakuza identik dengan tatto di sekujur tubuh. Gambar tatto mereka kebanyakan gambar tradisional yang dikenal sebagai Irezumi dalam bahasa Jepang. Dulunya tatto dipakai untuk keperluan ritual atau status. Akhirnya gambar tatto diberikan kepada orang yang melakukan kriminal.Seiring dengan perkembangan zaman akhirnya penggunaan tatto tidak anyak lagi peminatnya.Hanya kelompok yakuza yang tetap eksis menggunakan tatto tradisional.tapi akhirnya ada larangan di jepang bagi pemakai tatto untuk masuk di fasilitas umum seperti pemandian umum, pusat kebugaran dan sumber air panas.



4. Tatto Kelompok Triad
Triad adalah nama yang diberikan orang barat untuk perkumpulan rahasia di Cina.Tanda segitiga melambangkan keharmonisan antara Bumi, Surga, dan Manusia.Kelompok ini selalu terlibat dalam aksi kriminalitas.Anggota Triad sangat bangga memakai tatto sejak Dinasti Qing .Biasanya mereka memakai tattoo pada sekujur tubuhnya dengan gambar-gambar yang berhubungan dengan karakter orang Cina, seperti gambar naga dan burung.


5. Tatto Mafia Inggris

Read more